Pengantar: Festival Film Indonesia (FFI) 2017 mengumumkan 22 nominasi terbaik. Sementara itu, ajang FFI bakal digelar di Manado pada 11 November 2017. Di antara Pemeran Utama Wanita Terbaik yang masuk nominasi adalah Dian Sastro dalam film ‘Kartini’.
DIAN Paramita Sastrowardoyo, itulah nama lengkap salah satu nominasi Peran Utama Wanita Terbaik di FFI 2017. Pemeran Ibu Kartini dalam film ‘Kartini’ yang dipanggil Dian Sastro lahir pada 16 Maret tahun 1982 di Jakarta.
Dian Sastro, anak tunggal dari Ariawan Rusdianto Sastrowardoyo dan Dewi Parwati Setyorini memulai karier menjadi juara 1 gadis sampul pada tahun 2006.
Cucu dari seorang tokoh pergerakan Nasional, Prof. Mr. Sunario Sastrowardoyo ini juga melangkah ke dunia akting dalam film karya Rudi Sujarwo yang berjudul ‘Bintang Jatuh’ yang dirilis pada 2000.
Setelah sukses pada tahun 2001, Dian Sastro berakting dalam film ‘Pasir Berbisik’. Dian Sastro berhasil menyabet piala penghargaan dari Festival Film International Singapura sebagai pemeran wanita terbaik 2002 dan Festival Film Asia di Deauville, Perancis pada 2002.
Dian Sastro dalam film ‘Ada Apa Dengan Cinta’ membuat film-film Nasional bangkit kembali. Berikutnya Dian Sastro membintangi serial televisi ‘Dunia Tanpa Koma’ di salah satu stasiun televisi swasta.
Presenter acara kuis Super Miliarder 3 Miliar di salah satu stasiun televisi swasta itu tak membuat dia lupa dunia akting.
Dia kembali main film ‘Drupadi’. Selain bermain peran dalam film Drupadi, yanf diproduksi sendiri.
Sarjana Filsafat lulusan Universitas Indonesia itu kembali di film ‘3 Doa 3 Cinta’. Dian Sastro kesempatan menjadi brand Ambassador L’oreal mewakili Asia Tenggara di Cannes Film Festival, Perancis pada tahun 2012.
Kerja keras dari bawah ternyata membawa kesuksesan hingga sekarang. Apakah Piala Citra di FFI 2017 bisa direngkuh. Berdoalah.(d2detskpos).