KPH Padangan Gelar Apel Siaga Dalkarhutla

BojonegoroDetakpos – Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Padangan, Bojonegoro, Jawa Timur, menggelar Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Dalkarhutla) yang diikuti sekitar 120 personel dari jajaran setempat juga berbagai pihak lainnya, Rabu (24/7).

“Apel Dalkarhutla ini untuk mempersiapkan segenap jajaran KPH Padangan siaga mengamankan kawasan hutan dari bahaya kebakaran,” kata Administratur ADM KPH Padangan Loesy Triana dalam kegiatan apel siaga Darkathula di petak 2c RPH Tinggang BKPH Tegaron
, KPH Padangan.

Hadir dalam apel siaga itu, seluruh KRPH, Asper, Waka ADM dan Administratur serta para tamu undangan dari Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), petugas CSO dari Puslitbang Perhutani dan Tim SAR MTA.

Pada kesempatan itu, ia menjelaskan pihaknya senantiasa bersinergi dan berkoordinasi dengan stakeholder untuk pengendalian kebakaran hutan dan lahan.

“Jangan pernah lelah untuk selalu bersemangat menjaga aset negara berupa hutan.
Selalu sigap dan tanggap atas situasi kondisi yang berkembang kaitannya kondisi hutan,” katanya menegaskan.

Kebakaran hutan, kebakaran vegetasi, atau kebakaran semak, adalah sebuah kebakaran yang terjadi di alam liar, tetapi juga dapat memusnahkan rumah-rumah dan lahan pertanian disekitarnya. Penyebab umum termasuk petir, kecerobohan manusia, dan pembakaran. (*)

Sumber : Wahyu Setiawan
Editor: Redaksi/Agus S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *