Truk GAZ Sadko Pengangkut Logistik Handal di Sukajaya

JakartaDetakpos – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengirimkan dua truk handal GAZ Sadko untuk pengiriman logistik bantuan yang mampu menembus medan berat. Truk dengan spesifikasi _offroad_ ini dengan mudah menerjang medan berlumpur, berkemiringan maupun bergenangan.

Dua truk itu berjenis Gorkovsky Avtomobilny Zavod (GAZ) Sadko Ural 6 x 6 dan Sadko Next 4 x 4. Truk berseri Sadko Ural 6 x 6 mampu mengangkut beban hingga 6 ton atau berkapasitas 30 orang. Truk ini juga dapat mengarungi genangan air dengan kedalaman hingga 1,7 meter.

Sementara itu, seri lainnya Sadko Next 4 x 4 dengan spesifikasi lebih ringan yaitu berdaya angkut 2,5 ton atau berkapasitas 30 orang. Keistimewaan lain dari kendaraan ini dapat meluncur pada kemiringan 31 derajat dan mengarungi genangan air hingga kedalaman 1,2 meter.

Truk ini digunakan dalam operasi penanganan darurat, khususnya pengangkutan logistik bantuan di wilayah Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor pascabencana banjir bandang dan longsor beberapa waktu lalu. Operasional kendaraan ini di bawah kendali Korem Bogor.

Demikian Agus Wibowo,
Kepala Bidang Data, Informasi dan Komunikasi Bencana BNPB.

Sumber: Humas BNPB

Editor: A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *