BBS Bojonegoro Kirim Minyak Mentah Perdana

BojonegoroDetakpos – PT Bojonegoro Bangun Sarana (BBS) BUMD Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, Jawa Timur, Rabu (30/8/2017) mulai mengirimkan minyak mentah (crude oil) perdana sebanyak dua tangki kepada Pertamina EP Asset 4 Field Cepu, Jawa Tengah.

“Pengiriman perdana hari ini sebanyak dua tangki minyak mentah (5.000 liter per tangki),” kata Direktur PT BBS Bojonegoro Toni Ade Irawan, di Bojonegoro.

Menurut dia, pengiriman minyak mentah dilakukan dengan memanfaatkan satu “road tank” milik kelompok penambang minyak tradisional di Kecamatan Kedewan, yang sudah lolos standarisasi oleh Pertamina EP Asset 4 Field Cepu.

“Dari sejumlah “road tank” di Kecamatan Kedewan yang diujikan hanya lolos satu “road tank”, padahal sudah dua kali diajukan untuk standarisasi,” kata dia menjelaskan.

Oleh karena itu, lanjut dia, pengiriman satu road tank lainnya memanfaatkan “road tank” yang disewa dari Kelompok Masyarakat (Pokmas) Kecamatan Purwosari.

“Pengiriman minyak mentah di Menggung Stasiun milik Pertamina EP Asset 4 Field Cepu,” ucapnya.

Pihaknya menegaskan akan melakukan evaluasi proses pengiriman minyak mentah kepada Pertamina EP Asset 4 Field Cepu agar bisa berjalan dengan semakin baik.

“Pengiriman minyak mentah akan kami tingkatkan secara bertahap hingga bisa mencapai jumlah pengiriman rata-rata sekitar 500 barel per harinya,” katanya menegaskan. (*/d1/detakpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *