1.500 Suporter Akan Dampingi Persibo Lurug Bumi Wali FC ke Tuban

BojonegoroDetakpos– Skuad tim Persibo Bojonegoro, akan melurug ke Tuban, menantang tuan rumah Bumi Wali FC pada penyisihan Grup A Kompetisi Kapal Api Liga 3 Regional Jawa Timur, Jumat mendatang.

Tim berjuluk Laskar Angleng Darmo yang saat ini bertengger di puncak klasemen sementara Grup A, tentu ingin mempertahankan posisinya.

Membawa pulang poin penuh menjadi tekad tim besutan M Nadhief dan asisten Bambang Pramuji pada laga pekan ini.

Di grup ini, Persibo memuncaki klasemen, Minggu lalu mendapat nilai penuh setelah mengalahkan PSG Gresik 1-0, dan menggusur tim kota pudak ke posisi kedua.

Sementara PSM Madiun yang dipaksa main imbang 2-2 saat Persibo bertandang di stadion Wilis, berada di posisi ketiga.

Nganjuk Ladang FC, baru mengantongi nilai 1 berada di posisi keempat. Tim Bumi Wali yang dalam pertandingan perdana dikalahkan PSG Gresik dua gol tanpa balas berada di posidi buncit atau kelima.

Untuk mendukung Persibo melawat ke Tuban, suporter yang tergabung Curva Nord akan mendukung langsung saat pertandingan Jumat mendatang.

Kordinator Curva Nord Arif Setiawan menyatakan tidak tanggung tanggung, sebanyak 1.000 hingga 1.500 yang akan berangkat ke Tuban.

Rencananya, lanjut Arif, suporter yang berangkat ke Tuban akan berkumpul di Stadion Letjen H Sudirman pukul 13.WIB.

“Kumpul Jumat siang pukul 13.00 WIB, di stadion berangkat bareng menggunakan kendaraan roda dua,”ungkap Arif.(d/2).

Editor:A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *