Main Perdana, Persibo Bojonegoro Lurug PSM Madiun

MadiunDetakpos– Kompetisi Liga 3 PSSI regional Jawa Timur, mulai besok digulirkan di Stadion Wilis Madiun.

Skuad Persibo Bojonegoro, akan mengawali kompetisi ini mengadapi tuan rumah PSM Madiun.

Tim asuhan pelatih M Nadhief dan asisten Bambang Pramuji ini pun siap bertanding melawan tuan rumah.

“Kita semua sudah siap menghadapi pertandingan perdana besok, dengan membawa hasil maksimal poin penuh,”ungkap Bambang Pramuji dihubungi via WA, Kamis (25/7).

Optimisme Bambang muncul melihat persiapan hasil ujicoba dua kali dengan Timnas U-19 di Surabaya dan Malang United

Meski kalah tipis,1-2, tim laskar Angleng Darmo sempat membikin repot barisan belakang tim besutan Fakhri Husaini.

Bahkan Fakhri mengakui tim Persibo mestinya menang dengan peluang emas sebanyak empat kali di babak pertama, sayang tidak membuahkan gol.

Dengan bermain terbuka dan menyerang, Fakhri mengakui mendapat pelajaran di barisan pertahanan Garuda Muda, bahkan timnya sempat diganjar pinalti oleh wasit.

Ujicoba kedua dengan Malang United, daya serang lini depan mengalami perkembangan pesat dengan pesta gol membobol gawangnya 4 gol.

Meski bertandang ke Madiun, tim kebanggaan “Wong Jonegoro” ini tetap akan memainkan pola menyerang dan ngotot untuk membawa pulang poin penuh.

“Semoga anak anak bisa main lepas, dan mendapat hasil yang maksimal,”tutur Bambang.(d/2).

Editor : A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *