Soal Nabrak SK, Mustajib Ngaku Tidak Ditekan

BojonegoroDetakpos– Plt Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bojonegoro, Jawa Timur, Abdul Mustajib membantah dirinya dalam tekanan sehingga berani  “menabrak” Surat Keputusan (SK) KONI Provinsi tekait pemilihan ketua untuk periode 2019-2024.

“Tidak ada tekanan dari manapun,”tutur Abdul Mustajib dihubungi via WA di Bojonegoro, Kamis (14/2).

Seperti termaktub dalam SK KONI Jatim, Plt Ketua KONI diberi tugas memilih ketua untuk periode 2014-2019.

Menjawab hal tersebut Abdul Mustajib malah menyatakan, ” Di SK tertuang tugas plt menyelenggarakamusorkablub selambat lambatnya enam bulan ke depan setelah SK plt terbit.”

Menurit Plt KONI, Muskablub KONI Bojonegoro, akhirnya digelar hari ini, Kamis (14/2).

Menurut Abdul Mustajib, acara rapat untuk memilih ketua KONI menggantikan Lukman Wafi yang mengundurkan diri beberapa waktu lalu akan digelar di Ruang Angleng Dharmo Pemkab Bojonegoro.

Dia mengatakan, calon tunggal Ali Mahmudi akan dipilih secara aklamasi dalam muskablub untuk memimpin KONI selama satu periode empat tahun mendatang

Diberitakan sebelumnya, Kadispora Bojonegoro yang ditunjuk plt Ketua KONI versi Pemkab, Dandy Suprayitno mengultimatum akan membaikot Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan digelar pada Juli 2019.

Pada gelaran pesta olahraga multievent itu Bojonegoro menjadi tuan rumah bersama Tuban, Lamongan dan Gresik.

Ancaman itu disampaikan Dandy di hadapan pengurus KONI Jatim yang datang di Bojonegoro.

Dandy di hadapan pengurus KONI Provinsi Jatim mengancam jika tidak melakukan pergantian pengurus KONI Bojonegoro secara menyeluruh untuk masa preiode kepengurusan selama empat tahun, porprov di Bojonegoro akan diboikot.

Ketika dikonfirmasi soal ancaman ke KONI Provinsi Jatim yang disampaikan pada empat orang pengurus saat mengunjungi
dan survei venue, Dandy menyatakan, “Hahahahahhaa…siapa yang ngancam mas, itu hanya gertak sambal wkwkwk,”tulis Dandy (Detakpos, Selasa, 12/2).

Pewarta : Editor  A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *