Khofifah Bantu Mantan Napi Teroris dan Kombatan di Lamongan

LamonganDetakpos– Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bantuan sosial kepada mantan narapidana teroris (napiter) dan kombatan yang tergabung dalam Yayasan Lingkar Perdamaian pimpinan Ali Fauzi  bertempat di Pendopo Kabupaten Lamongan, Minggu (17/9).

“Ini adalah representasi hadirnya Negara dalam memberikan perlindungan dan jaminan sosial kepada warga sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo agar pendekatan kepada eks napiter dan kombatan dilakukan melalui pendekatan kesejahteraan,” tutur Mensos dalam arahannya dihadapan para mantan napiter dan kombatan yang hadir bersama keluarga.

Khofifah mengatakan Presiden memiliki harapan yang besar kepada para eks napiter dan kombatan agar dapat melanjutkan hidup di tengah masyarakat, mandiri dan berdaya, serta yang terpenting anak-anak dapat bersekolah dan berprestasi mengharumkan bangsa.

“Penyerahan bansos ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan saya dengan Forum Lingkar Perdamaian di Lamongan pada 20 Agustus lalu. Saat itu mereka mengajukan permintaan berbagai program perlindungan sosial seperti Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), Program Keluarga Harapan (PKH) dan kewirausahaan.”

”Akhirnya saya meminta agar Kemensos dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) segera mendata eks napiter dan kombatan beserta keluarganya agar mendapat jaminan dan perlindungan sosial,” papar Mensos.  (d2detakpos) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *