Sri Hartati Minta Kordinasi Guru Mata Pelajaran Diaktifkan Lagi

LamonganDetakpos– Cabang Dinas Pendidikan Pemprov Jatim di Lamongan mengumpulkan Pengurus Musyawawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS)dan Musyawarah Kerja Guru Mata pelajaran (MGMP).

‘’Saya minta tidak ada lagi main tunjuk untuk membuat soal dalam ujian sekolah,’’ kata Kasi PMA PMK serta PKLK Cabang Dinas pendidikan Pemprov Jatim di Lamongan Sri Hartati Musyawawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS)dan Musyawarah Kerja Guru Mata pelajaran (MGMP acara tersebut.

Dia menjelaskan hal ini dilakukan bukan tanpa sebab dan alasan.Belakangan ini MGMP sendiri vakum dan tidak ada kegiatan. Padahal MGMP adalah salah satu wadah koordinasi guru mata pelajaran guna memecahkan masalah pendidikan.

‘’Karena itu kami minta diaktifkan lagi sesuai dengan program Dinas Pendidikan Provinsi,’’ imbuhnya Karena itu dia menyatakan agar pembuatan ujian sekolah tidak lagi dilakukan dengan main tunjuk A atau B. Namun dia menyatakan agar dilakukan oleh MGMP yang sudah ada.. ‘’Karena yang tahu soal yang dibutuhkan untuk digunakan atau menguji ya MGMP sendiri bukan satu dua orang tapi sebagai sebuah wadah,’’ jelasnya .

Dia berharap koordinasi terus ditingkatkan antar sekolah,  salah satunya melalui MGMP sehinga hasilnya maksimal. Dia menjelaskan bagi skeolah yang tertingal mutu pendidikan di MGMP bisa tahu kekurangannya dan  mengejar ketertingalan. ‘’Dengan tujuan akhir adalah mutu pendidikan di Lamongan meningkat atau minimal tidak terlalu jauh tertingalnya antara satu sekolah dan lainnya,’’ tuturnya(d4detakpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *