BPBD Yogyakarta Laporkan Dampak Angin Kencang

Yogyakarta Detakpos – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Daerah Istimewa Yogyakarta, melaporkan situasi dampak cuaca ekstrim hujan deras disertai angin kencang yang mengkibatkan sejumlah pohon tumbang, dan puluhan rumah warga rusak,  Selasa (24/4) sekitar pukul 14.00 WIB.

Sesuai pendataan BPBD Yogyakarta menyebutkan satu pohon sawo kecil dengan diameter 40 centimter di area Kampus STPMD APMD, Baciro, Gondokusuman, roboh akibat angin kencang.

Selain itu, dua pohon Ketapang dengan diameter 20 centimeter dan 40 centimer juga tumbang, tapi tumbangnya pohon tidak menimbulkan kerusakan.

“Seorang dosen menderita luka-luka tertimpa dahan pohon,” kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, dalam release yang diterima detakpos di Bojonegoro, Selasa (24/4).

Di Perum Timoho Asri II, No.53, Baciro, Gondokusuman, kabel telpon dan tiang telpon tertimpa pohon jati dan talok. Sedangkan di Kampung Gendeng, Baciro RT 17 RW 18 sebanyak 20 rumah terdampak dengan kondisi kerusakan atap rumah, genteng beterbangan.

Di Bantul, juga dilaporkan di Sorowajan RT 02/RW 08, Banguntapan Bantul, sebanyak 11 rumah rusak akibat angin kencang.

“Angin kencang juga menimbulkan kerusakan sejumlah bangunan lainnya,” ucap dia. (*/.d1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *