Bupati Lamongan Sidak Ketersediaan Komoditas Menjelang Lebaran

LamonganDetakpos – Bupati Lamongan, Jawa TImur, Fadeli mengelar inspeksi mendadatak di Pasar Pasar Sidoharjo, Kecamatan Kota, untuk memastik stok kebutuhan komoditas tersedia mencukupi kebutuhan masyarakat selama lebaran, Senin (11/6).

Dari hasil sidak di pasar setempat, ia dengan didampingi Wabup Kartika Hidayati dan Sekkab Yuhronur Efendi serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), tidak menemukan kelangkaan komoditas.

“Harga komoditas cederung stabil. Hanya cabai yang mengalami kenaikan cukup tinggi, dari sebelumnya Rp28 ribu perkilogram, menjadi Rp35 ribu per kiloram,” kata dia.

Untuk komoditas beras harganya masih normal. Beras dengan kualitas medium dijual bervariasi antara Rp 8 ribu hingga 11 ribu perkilogram, tergantung dengan jenis berasnya.

“Kue-kue kemasan tadi saya lihat tidak ada yang melebihi masa expirednya. Pedagang saya harap ikut menjaga kualitas barangnya, agar masyarakat mendapatkan barang yang berkualitas pula,”  ujarnya.

Namun di salah satu stan, dia mendapat keluhan dari pedagang, ada minyak goreng kemasan yang beratnya tidak sesuai dengan yang tertera di label kemasan.

Salah satunya minyak goreng kemasan dengan merek dagang puteri. Di label tertera beratnya 900 mililiter. Namun setelah ditimbang ternyata hanya 650 mililiter.

“Barangnya sudah kami bawa, ini nanti akan kami sampaikan protes kepada produsen. Kami tidak mau masyarakat mendapatkan barang yang tidak sesuai, ” ucapnya. (*/d1)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *