Disisir Kepulan Asap di Petak 27-4 Gunung Sumbing

TemanggungDetakpos– Pemantauan BPBD Temanggung, Jawa Tengah, terdapat kepulan asap di petak 27-4 pada Senin, 30 september 2019.

Hingga hari ini (1/10) diturunkan satu tim terdiri dari 10 orang untuk melakukan operasi penyisiran, pemadaman dan pendinginan di petak 27-4 jalur walitis. Tim berangkat pukul 05.00 WIB dan sampai sekarang masih melakukan pemadaman. Tercatat 26,5 hektare luas area terbakar sampai dengan tgl 30 september 2019.

Kejadian sebelumnya pada 22 September 2019 juga terjadi kebakaran hutan di wilayah Gunung Sumbing. Bencana kebakaran hutan ini sudah diantisipasi oleh BPBD serta pasukan TNI, POLRI, DLHK, basecamp suka relawan bencana. Tim juga berhasil mengevakuasi 134 pendaki Gunung Sumbing akibat kebakaran.

Pada 23 september2019 terpantau 3 hotspot dari satelit Lapan. Ratusan personil gabungan juga dikerahkan untuk memadamkan api, karena medan yang sulit dan angin yang bertiup kencang, menjadi hambatan petugas melakukan pemadaman. Untuk sampai lokasi kebakaran, petugas harus membuat jalan rintisan.

Kapolda Jawa Tengah juga menyiapkan dan memberikan arahan di posko karhutla. Polres Temanggung dan BPBD prov jawa tengah serta Bank Jateng juga memberikan bantuan peralatan untuk mendukung kegiatan pemadaman.

Kepala Satgas kebakaran hutan dan lahan Gunung Sumbing, Githo Walngadi yang juga Kepala BPBD Kabupaten Temanggung, mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada jajaran TNI, POLRI, jajaran perhutani, jajaran BPBD, dan seluruh relawan yang telah membantu pemadaman. “Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan semua pihak dalam pelaksanaan pemadaman, penjinakan api dan penyisiran terkait dengan bencana kebakaran hutan dan lahan Gunung Sumbing tahun 2019”, ucapnya.

Sumber: Humas BNPB

Editor : A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *