Forum Anak Galang Dukungan Jakarta Layak Anak

JakartaDetakpos-Puluhan aggota Forum Anak (FA) Jatinegara, Jakarta Timur, menggelar aksi pengumpulan Kartu Komitmen Jatinegara Layak Anak Tanpa Iklan Rokok, di Kelurahan Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur (14/4/18).

Dalam acara yang dihadiri Camat Jatinegara, Kepala Puskesmas Jatinegara, dan Ketua RW 012 Cipinang Besar Utara, Forum Anak Jatinegara berkeliling rumah warga untuk mengumpulkan dukungan Jatinegara Layak Anak. Bentuk dukungan itu adalah memberikan tanda tangan dan bersedia berkomitmen menjalankan tiga hal.

Pertama, warga berkomitmen untuk tidak merokok di tempat umum dan di dekat anak-anak. Kedua, warga menegur bila ada anak yang merokok. Dan ketiga, Jika warga tersebut adalah seorang anak berusia kurang dari 18 tahun, dia berkomitmen untuk tidak merokok seumur hidup dan mengajak teman-temannya untuk tidak merokok.

Menurut Fajar Purnama, anggota Forum Anak Jatinegara, kegiatan pengumpulan kartu komitmen ini didasari keprihatinanya terhadap dampak rokok, khususnya terhadap anak. Tingginya jumlah perokok anak, yang dipicu mudahnya anak membeli rokok dan mendapatkan rokok, mendorong mereka mencari solusi untuk menekan jumlah perokok anak.

Bergulirlah ide untuk merancang aksi Kecamatan Jatinegara Layak Anak dengan menggalang komitmen warga untuk tidak merokok dan menegur anak bila merokok.

“Kami di Forum Anak memiliki fungsi sebagai pelopor dan pelapor (2P). Kami berpikir, seharusnya kami melakukan inisiatif untuk mengurangi jumlah perokok anak di Jakarta. Sehingga, timbul ide menggalang dukungan warga ini,” jelas Fajar.

“Akhirnya, kami dari Forum Anak merumuskan pembuatan kartu komitmen dan merencanakan aksi penggalangan dukungan warga ini,” kata Silviana, siswi SMK Muara Indonesia yang juga pegiat Forum Anak Jatinegara.

“Kami tidak hanya mendatangi rumah warga, tetapi juga berkeliling di jalan di sekitar Kelurahan Cipinang Besar Utara ini. Dan total hari ini terkumpul 156 warga yang memberikan dukungan,” tambahnya.

Ia menambahkan, perjuangan untuk mengurangi perokok anak di Jakarta sudah dimulai hari ini, dari Kecamatan Jatinegara. Dan ini baru merupakan langkah awal dalam mendukung Jakarta Layak Anak.Ke depan, Forum Anak Jatinegara ingin berkolaborasi dengan Forum Anak lain di wilayah DKI Jakarta untuk terus menyuarakan dukungan untuk mewujudkan kota Jakarta Layak Anak.(d2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *