Kasdim Tuban Ikuti Komunitas Scooteris Ronggolawe Bersatu Bagi Takjil Dan Santunan Anak Yatim

 

Tuban – Detakpos-Gedung Olah Raga Rangga Jaya Anoraga  (GOR) Di Kota Tuban adalah salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi di pagi dan sore hingga malam hari. Ditempat ini setiap warga bebas beraktifitas bersama keluarga sambil menikmati suasana sekitar  terdapat beberapa tempat di Gor tuban yang bisa digunakan untuk bersantai. Untuk itu Komunitas pecinta scooter di Kabupaten Tuban memilih tempat ini untuk Bagi Takjil dan santuni anak yatim piatu. Minggu (18/6/2017) 


Tergabung dalam wadah Komunitas Scooteris Ronggolawe Bersatu Kasdim 0811/Tuban Mayor Inf Suko Edi Winarto dan puluhan pecinta scooter berkumpul memberikan santunan kepada 50 lebih anak yatim dan piatu. Kegiatan santunan itu sudah menjadi rutinitas komunitas sebagai bentuk rasa syukur keada Allah Swt.


Mayor Inf Suko Edi Winarto, S.Sos mengatakan tujuan kegiatan yang dilakukan pecinta scooter Ronggolawe Bersatu ialah menjalin tali persaudaraan dan membantu kepada sesama. Lebih pentingnya tujuan kegiatan ini ialah untuk syiar kebaikan di penghujung bulan Ramdhan.


“Diadakanya acara berbagi ini, ingin menolong sesama saudara kita yang kurang mampu terutama kepada adik-adik yatim dan piatu,” Ujar Suko.


Di sisi lain Komunitas Scooteris Ronggolawe Bersatu pun berharap santunan yang mereka berikan membawa kebahagiaan tersendiri, utamanya bagi mereka yang kurang mampu.


Ketua Komunitas Scooteris Ronggolawe Bersatu Samsuri mengatakan “Mungkin dengan diadakan acara ini bisa membahagiakan mereka, sederhana tapi bermakna”, Jelasnya.


“Terima kasih Bapak Kasdim 0811 Tuban atas kepeduliannya kepada Komunitas Scooteris Ronggolawe Bersatu atas Wawasan kebangsaan dan bela negara, arahan, saran yang diberikan kepada Rekan-rekan kami, semoga ini dapat bermanfaat ”. ungkap Samsuri.(d3/detakpos).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *