Kodim Bojonegoro Persiapkan TMMD Ke-100 Meduri

Bojonegoro Detakpos – Kodim 0813 Bojonegoro, Jawa Timur, mempersiapkan berbagai kebutuhan untuk kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)  ke-100 yang dipusatkan di Desa Meduri, Kecamatan Margomulyo, Minggu (17/9/2017).

Komandan Kodim 0813 Bojonegoro Letkol. Inf. M. Herry Subagyo, di lokasi pelaksanaan TMMD di Desa Meduri, Kecamatan Margomulyo, menjelaskan persiapan yang dilakukan antara lain, menyediakan material,  persiapan personil, juga rumah yang akan ditempati menginap.

“Kami juga mempersiapkan lokasi yang akan dimanfaatkan upacara pembukaan TMMD ke-100,” katanya menjelaskan.

Selain itu, lanjut dia, juga dilakukan koordinasi dengan aparat RT, Kepala Desa (Kades) Meduri terkait koordinasi persiapan material yang akan dimanfaatkan dalam kegiatan TMMD ke-100.

“Persiapan menyangkut kondisi fisik  lapangan, dan ada beberapa lokasi yang akan kita prioritaskan dahulu untuk di kerjakan, antrara lain perbaikan jembatan Kali Dogol Dusun Kunir,” ucapnya.

Pelaksanaan pra TMMD ke- 100, difokuskan pada pembangunan fisik yang membutuhkan proses pekerjaan panjang. Pada pelaksanaannya melibatkan anggota Kodim 0813 Bojonegoro beserta Koramil-Koramil Jajaran bersama masyarakat Desa Meduri.

Sesuai jadwal pelaksanaan TMMD ke-100 di Desa Meduri, Kecamatan Margomulyo, pada  26 September- 26 Oktober 2017. Kegiatan yang akan dilaksanakan, antara lain, mengerjakan pembangunan jalan, bedah rumah, pembuatan MCK, pompa air dan kegiatan lainnya. (*/d1/detakpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *