Listrik Padam, Diduga Akibat Pelayanan PLN Buruk

JakartaDetakpos– Tidak hanya di daerah Bojonegoro, Jawa Timur, pemadaman listrik ternyata juga

terjadi di wilayah DKI Jakarta dan sejumlah wilayah seperti Tangerang, Bandung hingga Brebes, Jawa Tengah.

Ketua DPP Federasi Serikat Pekerja (FSP) BUMN Bersatu Arief Poyuono mengatakan, listrik padam di Jakarta, dan berbagai daerah dinilai akibat buruknya pelayanan PLN.

“Kok bisa ya pembangkit listrik PLN sampai jebol hingga Jabotabek padam. Ini suatu Hal yang aneh ya. Atau jangan jangan ini bagian sabotase kali ya,”tanya Waketum Partai Gerindra ini, Minggu (4/8).

Dikatakan Arief, masyarakat di berbagai daerah dirugikan akibat padamnya listrik secara massive, karena banyak usaha masyarakat di hari Minggu terhenti dan mereka rugi besar.

“Ini Presiden perlu pecat jajaran direksi PLN yang tidak benar kinerjanya,” lanjut Arief.

Sementara itu PT PLN (Persero) akan meberikan kompensasi kepada pelaku industri maupun pelaku usaha lain akibat mati listrik yang terjadi di Banten, Jabodetabek, Jawa Barat hingga Jawa Tengah.

Pasalnya, padamnya listrik ini cukup berlangsung lama.

Direktur pengadaan strategi 2 PLN Djoko R Abumanan mengatakan, pemberian kompensasi ini sudah diatur dalam peraturan di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

Plt Dirut PLN Sripeni Inten Cahyani mengatakan, pemadaman yang terjadi mulai pukul 11.45 WIB itu sebelumnya beberapa kali mengalami gangguan pada Saluran Udara Tegangan Extra Tinggi (SUTET) 500 kV Ungaran- Pemalang.

“11.45 detik 27, pada saluran udara Ungaran-Pemalang terjadi gangguan pada sirkuit 1, kemudian disusul gangguan sirkuit kedua,” jelasnya, seperti dilansir okezone.(d/2)

Editor: A Adib

Editor: A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *