Longsor di Bandung Barat, BPBD Dirikan Tenda Pengungsi

BandungDetakpos– Peristiwa longsor yang terjadi di Kampung Hegarmanah RT02/RW04, Desa Sukatani, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, kemarin (11/02) pukul 21.00 WIB, dipicu oleh intensitas hujan yang tinggi dan juga kontur tanah jenuh air di lokasi tersebut.

Update data dari BPBD Bandung Barat pada Rabu, 12 Februari 2020 Pkl. 11.00 WIB menyebutkan, sebanyak 16 jiwa terdampak dan 80 KK terancam dengan kerugian materil 6 unit rumah rusak berat.

TRC BPBD Bandung Barat saat ini terus melakukan kaji cepat, evakuasi korban, evakuasi barang dan berkoordinasi dengan instansi terkait, hari ini akan mendirikan tenda pengungsi

Ruang Milik Jalan (Rumija) Jalan Tol Cipularang yang terletak sekitar 7 meter dari lokasi longsor juga terdampak kejadian ini, tepatnya di Km 118+600 arah Jakarta.

Namun demikian, General Manager Jasa Marga Cabang Purbaleunyi Pratomo Bimawan Putra memastikan Jalan Tol Cipularang aman untuk dilalui oleh pengguna jalan.

“Jasa Marga Cabang Purbaleunyi selaku pengelola ruas jalan tol ini segera melakukan pengamanan sementara dengan memasang dolken/cerucuk dan _sandbag_, menyiagakan petugas untuk monitoring dan antisipasi pengamanan di lokasi sekitar, pembersihan saluran drainase, serta memasang rambu-rambu dan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk pengaturan lalulintas di sekitar lokasi kejadian,” jelas Bima.

Sementara untuk perbaikan dan antisipasi jangka menengah dan panjang, Jasa Marga bersama dengan Ditjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Tim Ahli akan melakukan kajian yang lebih mendalam untuk penanganan secara permanen di sekitar rumija yang berpotensi mempengaruhi pengoperasian Jalan Tol Cipularang.

“Kami akan melakukan konsultasi dengan pihak Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR dan Tim Ahli untuk perbaikan jangka menengah dan jangka panjang dalam mengantisipasi kejadian serupa,” tambahnya.(d/2).

Editor: A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *