Warga Lombok Akan Bangun Rumah Tahan Gempa

LombokDetakpos – Sejumlah warga di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) menyatakan akan membangun rumah tahan gempa sebagaimana yang dicontohkan Pemerintah terkait bangunan rumah tahan gempa.

Seorang warga Salut Timur, Kabupaten Lombok Barat, Munawir, yang sudah memperoleh tabungan bantuan di BRI untuk membangun rumahnya, Rabu (3/9), menyatakan akan membangun rumah tahan gempa seperti yang dicontohkan pemerintah, seperti RISHA.

Lain halnya dengan Mardin warga Kecamatan Kayangan, Lombok Utara. “Saya lebih memilih membangun semi rumah kayu, dengan konstruksi pondasinya yang tahan gempa seperti RISHA. Karena kayu lebih tahan gempa dan aman untuk keluarga saya,” katanya.

Ketika ditanya berapa biaya yang akan dihabiskan untuk membangun rumah, “Kira-kira sekitar Rp40 juta cukuplah, sisanya Rp 10 juta untuk kebutuhan sehari-hari,” ucapnya.

Kedatangan Presiden untuk yang ketiga kali ini adalah mengecek para korban yang telah tertangani dengan baik dan mendapat pertolongan, mengecek sekolah dan rumah sakit darurat, memastikan aktivitas perekonomian berjalan lancar serta menghibur masyarakat (penyintas/pengungsi) yang sudah berlangsung lama.

Selama perjalanan menuju Gunung Sari, Lombok Barat. Presiden menyempatkan ke pos pengungsian Desa Menggala dan Desa Kekait. Menyapa, berdialog sederhana dan sholat magrib berjamaah dengan penyintas.

Malam harinya presiden bersama pejabat negara lainnya nonton bersama dengan para penyintas acara penutupan Asian Games di Lapangan Sepakbola Gunung Sari, Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat.

Di tempat yang sama Presiden Joko Widodo juga akan menginap di tenda bersama para menteri, Kepala BNPB, Panglima TNI, Kapolri dan pejabat lainnya.(*/d1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *