Daftar Pemilih Tetap Pilkada Bojonegoro Susut 15.300

Pewarta: Jarwati

BojonegoroDetakpos-Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 27 Juni mendatang, mengalami penurunan yang cukup signifikan bila dibandingkan dengan DPT Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014.

Penyusutan jumlah DPT mencapai 1,4 persen. Komisi Pemilihan Umum (KPU), Moch Abdin Munib mengatakan, setelah dilaksanakan rapat pleno untuk penetapan DPT di Kantor KPU berjalan lancar dan baik, berdasarkan pendataan yang sudah dilakukan selama ini.

Acaranya dihadir oleh Panitia Pengawas Kecamatan (PPK), Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu), tim sukses setiap calon, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.

”Kami sudah melakukan pencocokan data dengan Panwas dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, sebelum menetapkan DPT,” kata Munib, Selasa (17/4).

Munib menambahkan, setelah dilakukan verifikasi telah ditetapkan jumlah DPT untuk Pilkada adalah 1.026.229.

Jumlah tersebut mengalami pengurangan bila dibandingkan dengan daftar pemilih sementara (DPS), dan DPT saat Pilpres tahun 2014.”DPT katika Pilpres mencapai 1.041.529, sehingga pengurangannya mencapai 15.300 pemilih di Bojonegoro ini.

Padahal sebelumnya kami memprediksi jumlah DPT akan meningkan 1 persen setiap tahun bila dibandingkan dengan Pilpres,” tambah Munib.

Penurunan jumlah tersebut dipengaruhi oleh beberapa hal. Di antaranya karena ada penduduk yang meninggal dunia, dari kurun waktu tahun 2014 sampai 2018. Selain itu, ada yang menjadi TNI atau Polri.

“Tetapi pengurangan yang terbanyak dikarenakan identitas ganda dari masyarakat Bojonegoro,” tegasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *