10 Tempat Wisata Bojonegoro Jadi Favorit di Libur Lebaran

Bojonegoro– Detakpos-Selama libur Kebaran Idul Fitri, terdapat 10 tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal. Wana wisata Dander, Water Park mampu nenyedot pengunjung wisatawan dari berbagai daerah di Jatim dan Indonesia.

 

Sedikitnya 1.149 wisatawan yang datang di kawasan wisata yang terletak di sebelah selatan Kota Bojonegoro itu pada hari raya kedua.

 

Dari Dander, terus menuju ke Kayangan API. Wisata api abadi yang terletak di Kecamatan Ngasem itu mampu menyerap sebanyak 2.276. Terus ke selatan ada Waduk pacal.

 

Sebanyak 623 wisatawan menikmati wisata air di tengah hutan jati itu. Begitu juga  Negeri Atas Angin juga menarik perhatian, sehingga sebanyak 1.052 wisatawan menikmati keindahan alamnya.

 

Temat  Agrowisata Blimbing dikunjungi 2.000 orang, Perahu Wisata Mojo sebanyak 1.30 wisatawan dan Go Fun sebanyak 1. 800 serta  Wonocolo : 117 wisataean. ” Agroguna baru buka hari ini 27 Juni 2017 dan Agro Salak Wedi : 123 orang,” ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Bojonegoro Amir syahid, Selasa (27/6/2017).

 

Asal wisatawan yaitu Surabaya, Jember, Lamongan , Tuban , Bandung, Madura , Bangka, Kalimantan , Madiun, Ngawi, Blora, Nganjuk, Sidoarjo dan lokal Bojonegoro. (d2/detakpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *