Harga Ikan Laut di Bojonegoro Stabil Tinggi

Bojonegoro, detakpos – Harga berbagai jenis ikan laut di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, stabil tinggi disebabkan nelayan masih kesulitan melaut terganggu angin kencang sehingga mengurangi pasokan, sejak awal Januari lalu.

Seorang pedagang ikan di Pasar Kota, Bojonegoro Ny. Lina, Minggu (16/01/2017), menjelaskan perolehan nelayan yang melaut masih minim, karena dalam mencari ikan masih terganggu angin kencang.

Dengan demikian, lanjut dia, pasokan berbagai jenis ikan laut di pasar setempat berkurang separuhnya dibandingkan dalam kondisi normal.

“Tapi pasokan ikan selalu ada, hanya berkurang,” ucap Sutin menambahkan.

Akibatnya, lanjut Ny. Lina dibenarkan pedagang ikan laut lainnya Ny. Sutin, harga berbagai macam jenis ikan laut bertahan stabil tinggi sejak awal Januari lalu.

Sesuai data di Pasar Kota, Bojonegoro menyebutkan harga ikan tenggiri bertahan Rp80.000 per kilogram, yang biasanya sekitar Rp70.000 per kilogram.

Rajungan dan kepiting juga stabil Rp70.000 per kilogram, ikan tongkol dan tuna bertahan Rp30.000 per kilogram, yang biasanya sekitar Rp25.000 per kilogram, kerapu Rp20.000 per kilogram.

Sedangkan udang laut berkisar Rp40.000-Rp60.000 per kilogram, cumi dan nus masing-masing Rp30.000 per kilogram. (tim detakpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *