Semarak Bulan Bakti Istri Dokter Indonesia 2024, IIDI Cabang Bojonegoro Dengan Penyuluhan Bertema Say No To Drugs di Sekolah

Bojonegoro – Detakpos.com – Rabu, 15/05/24, bertempat di Aula SMA Muhammadiyah 4 Sugihwaras, Ikatan Istri Dokter Indonesia (IIDI) Cabang Bojonegoro melakukan Kegiatan Penyuluhan Tentang “Say No To Drugs” terhadap 59 Siswa. Yakni Siswa Kelas 7,8,9 MTS Muhammadiyah 4 Sugihwaras dan Siswa Kelas 10,11 SMA Muhammadiyah 4 Sugihwaras beserta para dewan guru setempat.

Bulan Bakti Istri Dokter (BBID) merupakan Program Khusus yang dilaksanakan secara serentak oleh IIDI se Indonesia. Adapun Tema yang diusung tiap tahunnya berbeda-beda. Untuk tahun 2024 ini temanya adalah “Pendidikan Budi Pekerti Bagi Anak dan Remaja”.

Foto : Pemaparan Materi NAPZA Dan Kecanduan Narkolema (Ist)

Tema di atas dipilih mengingat saat ini Indonesia termasuk dalam kondisi darurat pemakaian Napza dan kecanduan Narkolema (Narkotika lewat mata). Sebagaimana data yg diperoleh dari hasil survey Badan Narkotika Nasional dan Universitas Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan bahwa di 34 Provinsi di Indonesia sebesar 3,3 juta, dan mati over dosis 30 orang per hari.

Kegiatan BBID IIDI cabang Bojonegoro yang terlaksana hari ini dibuka oleh lbu drg. Roosanti N.P., SpKGA. Kemudian sambutan dari Kepala SMA Muhammadiyah 4 Sugihwaras, Bapak Aris Teguh Wijaya, SE, S.Pd. Hadir pula Kepala MTS Muhammadiyah 4 Sugihwaras, Ibu Niā€™matuz Zulaehah, S.Pd. Dilanjutkan sambutan oleh Ketua IIDI Cabang Bojonegoro, Ibu Hafni Zukhruffina, SE. yang memberikan sedikit gambaran apa itu BBID.

Dilanjutkan pemaparan oleh Ibu Derny Irawati, Psi, C.Ht, MPNLP tentang Say No To Drugs untuk para Siswa dan juga disimak oleh Bapak Ibu Guru. Keterlibatan aktif tampak sejak ice-breaking hingga sesi tanya jawab. Para Pengurus IIDI yang hadir yakni Ibu dr. Nia Herdiana, Ibu Anindita Tri Wahyuni, SGz. Ibu Apt. Heryanti Pusparisa, S.Si, Ibu dr. Dinda Nadya, Ibu Lely Nur Cahyani, A.md. Turut serta dalam menjawab pertanyaan para siswa yang luar biasa.

Foto : IIDI Memberikan Cinderamata Kepada Pihak Sekolah (Ist)

Para siswa banyak yg bertanya untuk memenuhi rasa ingin tahunya, Bapak Ibu Guru memberikan tambahan wejangan yg menyentuh jiwa para siswa. Selain pemaparan materi tentang Say No To Drugs, IIDI juga memberikan bingkisan kepada para siswa siswi berupa Susu kemasan, Buah, Snack, dan Kue. Yang di Support oleh Ibu dr. Ratih Wulandari, MH dan Ibu Derny Irawati, Psi, C.Ht, MPNLP.
Suasana semakin meriah saat IIDI memberikan 10 souvenir menarik untuk mereka yg berani bertanya dan berpendapat.(Hms/Ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *