Gresik – Detakpos – Tim Persegres United, Gresik, Jawa Timur, sudah mempersiapkan akan meredam permainan Persiba Balikpapan, dalam laga Liga 1 di Stadion Petrokimia, Jumat (12/5).
“Kami sudah siap menghadapi Persiba,” kata Pelatih Persegres United Hanafi usai melatih anak asuhnya, Kamis.
Persiapan yang sudah dilakukan, lanjut dia, anak asuhnya sudah diinstruksikan lebih disiplin dalam menghadapi Persiba, misalnya, ketika melakukan penyerangan dari belakang ke tengah.
Begitu pula, menurut dia, anak asuhnya ketika berada di posisi lawan harus mampu memanfaatkan peluang, selain tidak ceroboh.
“Kami tahu dalam pertandingan beberapa kali hasilnya kurang bagus,” ucapnya.
Menghadapi kemungkinan dirinya diganti karena dianggap gagal membawa Persegres United, Hanafi mengaku sudah siap.
“Kalau memang suporter menghendaki saya diganti karena gagal ya siap,” ucapnya menegaskan.
“Yang jelas kami dari pemain siap meraih poin penuh melawan Persiba,” kata Pemain Persegres United Fitra Ridwan menambahkan.
Pelatih Persiba Balikpapan Milomir Seslija, didampingi salah satu anak asuhnya Bryan Cesar menjelaskan dua tim Persiba dan Persegres sama-sama merupakan tim yang bagus, tetapi kurang beruntung dalam laga yang sudah berlangsung beberapa kali.
Persegres dan Persiba sama-sama tim yang bagus, sama-sama dipenuhi pemain lokal dan asing. Misalnya, di Persegres ada pemain asing yang bagus,” jelas dia.
Oleh karena itu, ia mengharapkan kedua tim nanti dalam berlaga bisa menghasilkan permainan terbuka, sehingga semakin berkembangan dengan hasil maksimal.
“Hasil akhir pertandingan nanti yang akan dilihat orang,” ucapnya menegaskan. (d1/detakpos)