PSM Makassar Kalahkan Persela Lamongan 3-1

MakassarDetakpos –  Tuan rumah PSM  Makassar kalahkan Persela Lamongan dengan skor 3-1 pada laga pekan pertama Liga 1, di Stadion Andi Mattalata, Minggu malam(16/04/17).

Laman resmi Persela Lamongan  melaporkan,  pertandingan berlangsung cukup keras. Bahkan wasit harus mengeluarkan kartu merah masing-masing untuk kedua tim pada babak kedua.Pada babak pertama tuan rumah PSM Makasar mampu unggul cepat ketika laga berjalan belum genap satu menit.

Umpan matang dari tendangan bebas Hamka Hamzah, mampu dikonversi menjadi gol oleh Reinaldo Da Costa.Di menit ke-22 terjadi miskomunikasi di lini belakang Persela yang harus dibayar mahal. Choirul Huda yang mencoba menangkap bola crossing dari M Rahmat mendapat halangan rekannya Marcio Rozario, sehingga bola lepas dari pelukan kapten Persela tersebut. Bola liar itu pun dimanfaatkan Wiljam Pluim untuk mengoyak gawang Persela.

Memasuki menit ke-41 PSM Makasar untuk ketiga kalinya menjebol gawang Persela. Kali ini M Rahmat yang memperdayai penjaga gawang Persela, Choirul Huda, setelah melakukan kerja sama apik dengan Reinaldo Da Costa. Skor 3-0 untuk keunggulan tuan rumah PSM Makasar menutup babak pertama.Di babak kedua kedua tim sama-sama melakukan  pergantian pemain. PSM memasukkan Rizky Pellu, sedangkan Persela memasukkan Eky Taufiq dan Eka Ramdani.

Namu pada menit ke-61 Persela Lamongan harus bermain dengan 10 orang setelah Aang Suparman menerima kartu kuning kedua. Kartu merah tidak langsung itu diberikan wasit karena Aang menjegal keras gelandang PSM, Asnawi Mangkualam.Kartu merah kembali keluarkan wasit M Kusni pada menit ke-84.

Kali ini kartu merah langsung tersebut diberikan kepada Firdinand Sinaga yang baru masuk pada menit ke-70 menggantikan Ghozali Siregar. Kartu merah itu layak diberikan wasit, karena Ferdinand memukul kepala Ivan Carlos.Sama-sama imbang bermain dengan 10 orang pemain, Persela Lamongan mencoba bangkit.

Hasilnya pada menit ke-89, Ivan Carlos mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 3-1. Gol itu tercipta melalui sepakan keras dari sudut sempit, setelah striker asal Brazil itu lolos dari kawalan dua orang pemain belakang PSM Makasar.

Sayangnya, hingga sisa waktu yang ada Persela tidak mampu mengejar devisit gol. Pertandingan pun berkesudahan 3-1 untuk kemenangan PSM Makasar.

Susunan Pemain PSM (4-2-1-3): Rivky Mokodompit (Gk), Hamka Hamzah, Steven Paulle, Reva Adi Utama, Zulkifli Syukur, Asnawi Mangkualam, M Arvan/Rizky Pellu 50′, Wiljam Pluim, M Rahmat, Gozhali Siregar/Ferdinand Sinaga 70′, Reinaldo Da Costa.

Susunan Pemain Persela (4-4-2)Choirul Huda (Gk), Aang Suparman, Marcio Rozario, Samsul Arifin, Birrul Walidain/Eky Taufiq 50′, Kosuke Yamazaki Uchida, Jose Coelho, Saddil Ramdani, Sandi Septian/Eka Ramdani 59′, Samsul Arif, Ivan Carlos. (d2/detakpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *