Bojonegoro–Detakpos-Tim Futsal SMA Negeri 3 Bojonegoro, Jawa Timur, mempertahakan status juara Regional 2 dan lolos ke babak Grand Champioship nasional dalam ajang Pocari Sweet Futsal Championship (PSFC) 2018.
‘’Kami saat ini menunggu lawan dari regional lainnya se Indonesia,’’ Kata pembina tim Futsal SMA Negeri 3 Bojonegoro Wasis Gunarto, Rabu (17/10).
Dia menjelaskan Grand Champioship nasional dalam ajang Pocari Sweet Futsal Championship (PSFC) 2018 rencananya akan digelar di Solo 15 hingga 18 November mendatang.
Dengan hasil tersebut tim Futsal SMA Negewri 3 Bojonegoro mempertahkan status Juara Regional 2 Jawa Timur yang diraih tahun 2017 lalu.
Saat itu Tim SMA Negeri 3 Bojonegoro sendiri di babak 24 besar nasional hanya lolos sampai di babak quarter yang digelar di Bandung.
Perjuangan lolos ke babak Grand Championship nasional ajang PSFC 2018 sendiri dimulai dari zona Blitar dengan status jura grup.
Di babak delapan besar zona Blitar tim asal Bojonegoro sendiri mengalahkan SMA Negeri 1 Blitar dengan skor telak 6-1.
Usai lolos zona Blitar, Bangkit Nur Hidayat dan kawan kawan lolos ke 16 besar regional 2 Jawa Timur. Dan secara berturut turut mengalahkan SMA 2 Kabupaten Malang dengan skor 6-2, kemudian SMA Negeri 3 Blitar dengan skor 2-1 yang mengantarakan lolos ke babak semifional.
Di semifinal SMA Negeri 3 Bojonegoro mengalahkan SMA Negeri 2 Batu dengan skor tipis 1-0 dan di final mengalahkan SMA Negeri 1 Kediri dengan skor 3-1.
‘’Menjadi tim unggulan memang berat bagi anak-anak,’’ tambah Wasis.
Meski demikian menurut dia beban tersebut berhasil diselesaikan dengan baik yang dibuktikan dengan lolos ke babak nasional.
Pria yang juga berprofesi sebagai wasit ini menyatakan, saat ini timnya langsung menggeber persiapan di ajang nasional mendatang.
Dan fokusnya tambah dia adalah melebihi capaian tahun lalu yang hanycapai babak quarter nasional. ‘’Kami berharap tahun ini bisa lebih baik,’’ tegasnya (d/5)