Bojonegoro, detakpos – Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto menginstruksikan jajarannya di Jawa Timur, segera memetakan kekuatan politik menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) di Jawa Timur, termasuk di 18 kabupaten/kota.
“Saya minta seluruh jajaran pengurus Golkar di Jawa Timur, memetakan kekuatan partai menjelang pilkada serentak pada 2018,” kata dia di Bojonegoro, Minggu.
Dengan adanya pemetaan, menurut dia, bisa diketahui daerah di Jawa Timur, yang harus ditetapkan harus mengusung calon sendiri, atau berkoalisi dengan partai lain atau menjadi pendukung calon lain dalam pilkada.
Ia memberikan gambaran dalam pilkada serentak yang baru saja berlangsung dari 101 daerah, ternyata 58 persen golkar menang.
“Dahulukan kader sendiri,” ucapnya menegaskan.
Ia mencontohkan di Bojonegoro Ketua DPD Partai Golkar Mitro’atin, kinerjanya selama ini cukup bagus.”Saya mengharapkan Bu Mitro’atin bisa menjadi calon (calon bupati) dalam pilkada di Bojonegoro,” jelas dia.
Hal senada disampaikan Ketua DPW Partai Golkar Jawa Timur, Nyono Suharli Wihandoko menyatakan kiprah Mitro’atin yang pernah dua kali menjadi kepala desa (kades), juga sering mengunjungi berbagai komunitas bisa menjadi modal.
Apalagi, lanjut dia, Mitro’atin juga menjadi ketua kepala desa (kades) di daerah setempat.
“Pertahankan kemenangan Partai Golkar di Bojonegoro dalam pemilu legislatif (pileg) 2019,” tandasnya.
Ketua DPD Partai Golkar Bojonegoro Mitro’atin, dalam sambutannya berjanji akan mempertahankan kemenangan partainya di daerah setempat dalam pemilu legislatif 2019.
Dalam pemilu legislatif yang lalu, lanjut dia, Partai Golkar di daerah setempat yang menempati urutan pertama dalam perolehan suara bisa memperoleh tujuh kursi.
“Kami akan berusaha memenangkan pemilu legislatif 2019, bahkan akan menambah perolehan kursi di DPRD,” katanya menegaskan.
Sebelum itu Setya Novanto, menyaksikan Nyono Suharli Wihandoko, melantik pengurus DPD Partai Golkar Bojonegoro periode 2017-2022 yang diketuai Mitro’atin. (tim detakpos)