Surabaya – Detakpos – Partai Gerindra akan meminta masukan para kiai Nahdlatul Ulama (NU) dan masyarakat di Jawa Timur untuk mencari calon gubernur dan wakil gubernur pada Pilkada yang dilaksanakan pertengahan 2018 mendatang.
“Kita jaring cagub dan cawagub untuk dicalonkan dari Partai Gerindra,” kata Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Arief Poyuono dihubungi Detakpos, Senin (27/3).
Ada beberapa nama calon gubernur Jatim yang sudah terjaring, lanjut Arief, di antaranya Wagub Jatim Saifullah Yusuf, Mensos Khofifah Indar Parawansa , Wali Kota Surabaya Tri Risma , Bupati Banyuwangi Azwar Anas, dan Ketua DPD Gerindra Supriyatno.
Untuk memilih calon kepala daerah, lanjut dia, Gerindra sudah membentuk tim head hunter guna menjaring calon gubernur Jatim yang nanti diajukan dan dibahas di DPP, kemudian diserahkan pada Ketua Umum Prabowo Subianto untuk menentukan siapa yang mendapat rekomendasi.
“Sebab semua cagub-cawagub pemutus finalnya Ketua Umum Prabowo,” tegas dia.
Jawa Timur termasuk target untuk dimenangkan oleh Partai Gerindra , karena provinsi ini termasuk paling banyak pemilihnya di Indonesia.
“Karena itu Jawa Timur harus kita rebut sebab akan semakin besar Gerindra memenangkan Pileg 2019, serta memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden RI yang ke 8,” tutur Arief.
Saat ini juga sedang dilakukan survei internal para calon kepala daerah yang berpotensi menang di Jatim, sebagai cara untuk menentukan calon kepala daerah yang akan diusung oleh Gerindra.
“Yang pasti pada akhirnya Pak Prabowo yang akan menentukan nama-nama yang diusung, sebab pilihan beliau untuk tingkat provinsi 90 persen memenangkan Pilkada selama 2015 dan 2017,” terang dia.(tim detakpos)