Tanggul Kali Mekuris Jebol, 150 KK Tergenang Air

BojonegoroDetakpos.com-Akibat tanggul Desa Kesen, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, Rabu, (29/12/2021), sejumlah rumah dan jalan desa tergenang air.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam laporan menjelaskan telah terjadi tanggul jebol terbawa aliran sungai Mekuris di Desa Pesen, RT 03 m, RW 01, Kecamatan Kanor.
Perkembangan saat ini luapan menggenangi rumah dan jalan lingkungan desa dengan ketinggian antara 10 cm hingga 40 cm di lingkungan
RT 02 ,03,04,05,06,07 RW 01. Korban terdampak sebanyak 150 KK.

BPBD Bojonegoro menyerahkan bantuan sementara berupa 50 paket sembako, Bronjong 250 buah ,sesek 50 lembar, bambu bongkotan 100 biji.
Unsur yang terlibat : BPBD, Perangkat Desa Pesen, pihak Kecamatan Kanor, TNI dan polri, BBWS,Perum Jasa Tirta Satpol-PP PP ,serta masyarakat setempat.

Humas BPBD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *