GMNI Gelar Sekolah Energi di Bojonegoro

BojonegoroDetakposcom-Sebanyak 100 orang Kader GMN.I dari seluruh Indonesia mengikuti sekolah energi angkatan pertama yang digelar DPP GMNI di Bojonegoro.

Acara sendiri dilangsungkan mulai Jumat sampai dengan Minggu (17 -19 Maret 2023).

Ketua Pengurus Alumni GMNI Bojonegoro selaku fasilitator acara di Bojonegoro Donny Bayi Setiawan menjelaskan, acara ini merupakan angkatan pertama.

Bojonegoro lanjut dia mendapatkan kesempatan untuk menjadi tempat penyelengaraan. “Apalagi Bojonegoro ada penghasil 20 persen produkasi minyak nasional,” tegasnya.

Dia juga berharap sekolah energi ini akan berkesinambungan. Sebab energi merupakan salah satu kemandirian yang harus segera direalisasikan. ” Energi adalah penting dan energi adalah masa depan,” tegasnya.

Sekolah energi GMNI ini sendiri mendatangkan berbagai praktisi mulai dari Kementrian ESDM, SKK Migas serta dari berbagai pakar energi. Peserta sekolah sendiri disaring dari kader GMNI seluruh Indonesia melalui berbagai tes dan rekomendasi.

Pembukaan dilakukan kemarin siang oleh Bupati Bojonegoro Ana Mu’awanah dengan ditandai pemukulan Gong. Hadir dalam acara tersebut segenap pengurus DPP GMNI.(d/2).

Editor: AAdib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *