Jakarta–Detakpos-Babak putaran final Kompetisi Sepak Bola Liga 3 Nasional akan digelar pada 3-17 Desember 2017.
Pemerhati sepak bola di Bojonegoto, Jawa Timur, Gatut Amsari memprediksi tim asuhan pelatih I Putu Gede ini bakal bisa mengatasi tim-tim yang berada di grup ini, yaitu PSKC Cimahi, Perseban Banjarmasin dan juara play off grup 2.
Persibo ini, menurut Gatut, adalah skuad tim yang memiliki kekuatan riil dengan ciri permainan cepat yang mengandalkan dukungan stamina yang tinggi.
Selain itu, pengurus Askab PSSI Bojonegoro ini mengatakan, tim ini juga didukung kemampuan skil pemain dan time work yang bagus dalam membangun serangan maupun menggalang pertahanan.
Gatut memprediksi tim Laskar Angleng Dharmo ini bisa lolos dari grup B, maupun babak gugur.”Persibo ini tim yang ideal masuk semi final di Liga 3 ini,'”tutur Gatut di Bojonegoro, Kamis (16/11).
Diketahui, sebanyak 32 tim akan bertarung dalam format menyerupai piala dunia yang terbagi dalam delapan grup yang menggunakan empat stadion.
Kompetisi diawali babak playoff pada 26–29 November 2017. Setelah babak grup berakhir, juara dan peringkat kedua grup akan kembali bertarung di babak gugur dari perempat final hingga final.
Pertandingan Liga 3 akan digelar di empat Stadion di wilayah Jawa Tengah, yakni Stadion Citarum Semarang, Stadion Kebondalem Kendal, Stadion Wergu Wetan Kudus dan Stadion Bumi Kartini Jepara.(d2detakpos).