Korpri Gresik Akan Optimimalkan Program Kerja

Gresik – Detakpos – Sekda Gresik, Jawa Timur,  Djoko Sulistiohadi mengharapkan organisasi Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di daerahnya bisa membuat program kerja yang bisa berdaya guna bagi anggotanya yaitu Pegawai Aparat Sipil Negera (ASN).

“Program yang sudah berjalan akan dioptimalkan antara lain, memberi santunan kepada keluarga anggota yang meninggal dunia, dan memberikan bantuan hukum kepada anggota yang bermasalah dengan hukum,” kata Djoko Sulistiohadi, yang juga Ketua Korpri Gresik itu, Kamis (6/7/2017).

Namun, ia mewanti-wanti kepada seluruh anggota korpri di daerahnya berhati-hati dalam bekerja agar tidak bermasalah dengan hukum.

Selain itu, ia juga meminta ada keterbukaan terkait laporan keuangan dan laporan kegiatan yang bisa diketahui semua anggota.

“Hal itu penting karena seluruh kegiatan korpri dan pembiayaannya harus didukung oleh semua anggota,” katanya menegaskan.

Sejak dilantik menjadi Ketua Korpri masa bakti 2017/2022 pada bulan April 2017, Pengurus yang baru menaikkan iuran bulanan korpri yaitu untuk golongan I dan II sebesar Rp4.000 dan golongan III dan IV Rp5.000.

Potensi dana dari Iuran Korpri ini sebesar Rp35 juta setiap bulan dengan jumlah anggota Korpri Gresik sebanyak 8.200 ASN.

Pada periode sebelumnya iuran Korpri perbulan yaitu Golongan I Rp 400, golongan II Rp. 500, golongan III Rp. 1000 dan golongan IV Rp. 2000.

“Program serta laporan keuangan korpri harus transparan, karena hal itu juga akan diperiksa oleh Inspektorat,” ucapnya.

Terkait acara sosialisasi penguatan dan peningkatan kinerja organisasi bagi anggota Korpri yang tengah berlangsung saat ini, Sekda berharap agar seluruh anggota Korpri yaitu Pegawai ASN Gresik agar selalu meningkatkan kemampuan.

Acara yang berlangsung di ruang Mandala Bakti Praja Kantor Bupati Gresik pada Kamis (7/7) ini dihadiri oleh segenap anggota Dewan Korpri Gresik yaitu para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Para Sekretaris Dinas dan badan serta pejabat yang mengurusi bidang kepegawaian dari seluruh OPD se Kabupaten Gresik.

Kepala BKD Gresik, Nadhif didampingi kabag Humas Suyono menyatakan bahwa pemberi materi acara sosialisasi ini adalah Anggota Dewan Korpri Propinsi Jawa Timur.

“Kegiatan ini diikuti oleh sebanyak 75 orang terdiri dari Kepala OPD dan sekretaris serta Pejabat Kepegawaian. Kami berharap kegiatan ini bisa meningkatkan kemampuan dan kapasitas kinerja di organisasinya masing-masing” katanya. (sdm/detakpos)     

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *