Bojonegoro – Detakpos – Kebakaran terjadi di Sekolah TK Negeri Pembina yang terletak di Jalan Patimura, Gang Caraka Kelurahan Sumbang, Kecamatan Kota Bojonegoro, Jawa timur.
Keterangan Camat Kota Bojonegoro, Jawa Timur, Yusnita Liasari kepada detakpos.com menjelaskan, bahwa pada tanggal 23 Juli 2017, pukul 18.15 WIB, telah terjadi kebakaran di Sekolahan TK Pembina, tepatnya di Belakang Kantor Dinas Perhubungan.
Menurut Camat Kota yang dihubungi semalam, yang terbakar adalah tumpukan sisa kayu bangunan. Sumber kebakaran tersebut dari sampah atau bongkaran bangunan yang diletakkan dihalaman sekolahan terbakar dan diperkirakan kerugian atas kejadian tersebut mencapai Rp 2 – 5 Juta rupiah.
Api dapat dipadamkan pada pukul 19.30 WIB oleh 2 Unit PMK Bojonegoro.
Seperti diberitakan detakpos.com sebelumnya, menurut saksi mata kebakaran itu tiba-tiba muncul dari di tumpukan barang yang berada di luar gedung.
Diperoleh informasi dari warga sekitat bahwa gedung sekolah TK itu dalam tahap perbaikan. Sejumlah saksi mengaku tidak tahu penyebab kebakaran. Warga yang melintas tidak ada yang faham secara pasti penyebab kebakaran. Saat detakpos.com berada dilokasi.
Menurut warga yang ikut menyaksikan kejadian tersebut, setelah pulang dari shalat jamaah Isyak di masjid tiba-tiba mendengar ada warga yang berteriak kebakaran.(tim/detakpos)