Tiga Warga Desa Ngrejeng Jadi Korban Jalan Alur Pipa JTB

BojonegoroDetakpos.com – Tiga orang warga Desa Ngrejeng, Kecamatan Purwosari, Bojonegoro, Jawa Timur, menjadi korban kecelakaan saat melintas di jalan alur pipa proyek Lapangan Gas Jambaran Tiung Biru (JTB), Senin (11/01).

Kepala Desa Arif Andika Y P mengatakan, telah dilaksanakan musyawarah mediasi antara PT Rekayasa Industri (Rekind) dengan warga di balai desa setempat, karena ada warga yang menjadi korban kecelakaan saat melintas di jalan alur pipa AA sampai dengan AD di wilayah Kecamatan Gayam.

“Tadi musyawarah diikuti oleh 27 orang dengan perwakilan dari Rakind, Andri,” terang Arif.

Lanjut dia, ada tiga poin hasil musyawarah, pertama petani meminta agar dibuatkan jalan khusus pertanian (sebelah timur tempat pemasangan pipa mulai dari alur AA sampai dengan alur AD.

Kemudian PT Rekind harus menempatkan tenaga kerja (naker) di tempat-tempat yang strategis atau tempat penyeberangan.

Selain itu juga meminta agar garapan atau lahan milik petani yang tertimbun material ditangani.

“Kami berharap agar perusahaan menepati hasil musyawarah tersebut,” tegasnya.

Pewarta: Jarwati

Editor: A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *