Pengamat: Pesimistis Bisa Maju di Pilpres 2024

JakartaDetakpos.com-Senin 29 November 2021, Deklarator Poros Prabowo Puan, Provinsi Banten, akan mendeklarasikan capres-cawapres pasangan Prabowo Subianto-Puan Maharani pada Pilpres 2024.

Prabowo-Puan Menang, Rakyat Makmur, Indonesia Bangkit. Demikian taklim
Deklarator Poros Prsbowo-Puan Provinsi Banten yang terdiri
Daeng Rahmat, Arwani*
Rd. Muyassar, Abah Chandra*
Abah Koswara, Nata Kusuma*
dan Abdurrahim Albantani.

Mencermati deklarasi capres 2024 Prabowo-Puan, Direktur Rumah Polititik Indonesia Fernando EMaS mengaku pesimistis duet capres dan cawapres 2024 itu bisa terjadi.

“Sepertinya duet Prabowo- Puan tidak akan terwujud pada pilpres 2024 yang akan datang,”ungkap pengamat politik dari Untag ’45’ Jakarta, Minggu, (28/11/2021).

Diprediksi, Prabowo Subianto kurang sreg kalau berpasangan dengan Puan Maharani, karena ketua DPP PDI P ini tidak akan memberikan dampak positif apabila mereka dipasangkan.

Menurut Fernando, Prabowo lebih senang apabila dipasangkan dengan Ganjar Pranowo. Namun PDIP akan menginginkan Ganjar sebagai capres dan Prabowo sebagai cawapres karena PDIP perolehan suaranya lebih banyak dibandingkan suara Gerindra.

“Saya kira permintaan PDIP tersebut sangat realistis.
Selain itu ada kecenderungan elektabilitas Prabowo akan terus menurun sampai pada pilpres 2024,”tegas Fernando.

Dikatakan, Prabowo sebaiknya mengurungkan niatnya untuk ikut kontestasi 2024 yang akan datang karena akan semakin menambah daftar panjang kegagalannya dalam pilpres.(d/2).

Editor: A Adib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *