Perahu Terbalik, Seorang Tewas di Waduk Pacal

BojonegoroDetakpos-Perahu oleng di Waduk Pacal, Kecamatan Gondang, Kabupaten Bojobegoro, Jawa Timur, membawa korban seorang tenggelam dan tewas.

Dilaporkan, pada hari Rabu 14/2/2018 telah terjadi kecelakaan seorang meninggal karena tenggelam  di Waduk Pacal pada pukul 16.00.WIB.

Rebo (46), pekerjaan buru taniAlamat, Dusun Gondang Rt. 13 Rw. 04 Desa Gondang tewas tenggelam di waduk tersebut.

Demikian keterangan saksi, Angga Setyawan (30), alamat Desa Senganten Rt. 03 Rw.01,dan Supriadi (30) alamat Senganten RT04/RW 01.

Kronologinya, pada sekitar pukul 16.00 WIB korban bersama Supriadi dan Angga pulang kerja dari waduk naik perahu milik Angga yang di kemudikan oleh Angga sendiri.Sampai di tengah waduk perahu oleng dan terbalik, Supriadi ditolong oleh Angga, namun Rebo sudah tengggelam, kemudian Angga dan Supriadi mencari dengan cara menyelam namun tidak diketemukan.

Akhirnya mereka mencari bantuan. Dan pada pukul 17.30 WIB korban ditemukan oleh Gunadi lalu dibawa kepermukaan dalam keadaan sudah meninggal.

Menurut Camat Gondang, M Mahfud,  diadakan komisi bersama oleh Muspika Gondang dan pihak Pukesmas, tidak ditemukan tanda tanda penganiyayaan.(d4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *