Tahap Pertama Seleksi Paskibraka, 269 Peserta Tereliminasi

Tuban – Detakpos- Dari 420 peserta yang mengikuti seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Tuban Tahap Pertama, 269 peserta tereliminasi dan hanya tersisa 151 peserta saja. Hal itu diungkapkan diungkapkan oleh salah satu pelatih Paskibraka Sersan Kepala M. Zaenul A.M, saat ditemui di Makodim 0811/Tuban, Selasa (4/6/2017).

Seleksi peserta memang sangat ketat. Sebab, penampilan, fisik dan postur tubuh harus sesuai dengan persyaratan.Banyaknya peserta yang gugur dikarenakan kurangnya memenhi persyaratan yang ditentukan di tahapan awal. Paling banyak adalah kurangnya tinggi badan dan memiliki riwayat kesehatan yang kurang baik.

“Memang kita pilih terbaik dari yang baik, karena memang sudah aturan dan harus diterapkan,” ujar Serka Zainul.

Direncanakan, besok (5/7) peserta yang dinyatakan lulus akan mengikuti ujian tes kesemaptaan jasmani di Kompi C Yonmek 521/DY Tuban. Adapun materi kesemaptaan yang diujikan meliputi, lari, push up dan sit up serta peraturan baris berbaris (PBB).

Nantinya peserta juga akan kembali dieliminasi sampai dengan tahap akhir atau pantukhir, hingga sejumlahnya mencukupi yaitu 85 peserta terpilih.

“Besok akan ada ujian fisik, ditambah dengan penguasaan peraturan baris berbaris (PBB),” imbuhnya.(d3/detakpos).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *