Mercedes-Benz Perkenalkan New Axor 1623 R dan 1623 C

SurabayaDetakpos  – PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDINA), distributor resmi dari kendaraan komersil dan mobil penumpang Mercedes-Benz di Indonesia memperkenalkan New Axor 1623 R dan 1623 C.

Produk itu dihadirkan sebagai produk utama yang menjawab kebutuhan industri di Surabaya yang menghubungkan ke berbagai wilayah di bagian timur Indonesia.

Hadirnya jajaran New Axor 16T juga merupakan hasil kerja sama dari PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia bersama dengan PT Kedaung Satrya Motor sebagai mitra kerja sama distribusi di Surabaya.

CEO Daimler Commercial Vehicles Indonesia Markus Villinger, menjelaskan komitmen Mercedes-Benz terhadap pasar Indonesia yang telah hadir sejak tahun 1950 adalah untuk dapat menghadirkan produk yang menjawab kebutuhan pembangunan negara melalui transportasi.

Sebagai salah satu pasar yang menjadi prioritas kami di Indonesia, kami menghadirkan produk yang sesuai untuk Surabaya yang memiliki intensitas kebutuhan transportasi logistik yang cukup tinggi dan intens melalui jajaran Axor 1623 R.

Dengan basis roda sepanjang 5 dan 6 meter, Axor 1623 R akan dapat menjadi transportasi pengiriman kargo yang efektif dan aman. Selain itu tipe Axor 16T lainnya yaitu Axor 1623 C memiliki pilihan aplikasi muatan dump dan mixer untuk keperluan khusus.

“Axor merupakan lini produk dari Mercedes-Benz yang dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan pasar akan heavy-duty truck pada segmen on-road yang terus meningkat secara signifikan di Indonesia,” katanya dalam release yang diterima detakpos di Bojonegoro, Sabtu (9/9/2017).

Hal itu, lanjut dia, merupakan pertama kalinya kami secara resmi memperkenalkan New Axor 16T yang memiliki kesesuaian spesifikasi produk dengan pola pergerakan industri dan perkembangan infrastruktur di Surabaya,” kata  Director of Network, Product & Retail Trucks Indonesia Maximilian Knorr.

Rangkaian lini produk Axor memiliki kelebihan dari sisi durabilitas dengan direct injection unitized pump, RPM mesin rendah meski dalam kecepatan tinggi, dan kombinasi LED lampu belakang.

Sedangkan untuk aspek keamanan, Axor memiliki fitur LED daytime running light, Anti-Lock Braking System (ABS), serta Constant Throttle Valve engine brake. Selain itu, powertrain produk ini didesign oleh para insinyur Mercedes-Benz di Jerman.

Membawa keahlian, pengalaman dan kesuksesan Daimler yang menjadi salah satu distributor kendaraan komersil di seluruh dunia, Mercedes-Benz juga akan menghadirkan tipe produk 25T yang terdiri dari Axor 2528 C, 2528 R, dan 2528 RMC, serta tipe produk tractor trailer yang terdiri dari 4028 T dan 4928 T untuk pasar Surabaya.

Tidak lupa pula produk-produk ini akan didukung oleh customer service program yang salah satunya meliputi flying doctor dan technical training untuk para mekanik konsumen truk Axor ini. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *