Boromania dan Corva Nord Diajak Sukseskan Laga Persibo di Liga 3

  Bojonegoro, Detakpos–  Ketua Panitia Pelaksana (Panpel)  Pertandingan Kafrawi melakukan koordinasi dengan suporter Persibo  Bojonegoro, Jawa Timur, menjelang laga  kandang melawan Tim Bumi Wali FC Tuban pada laga pertama Liga 3 Kopi Kapal Api,  10 Mei 2017.  

Kafrawi menyatakan, pihaknya sudah membagi tugas sesuai bidang kemampuan masing-mading. Bahkan dia telah  berkoordinasi bersama seluruh suporter,  baik Boromania maupun Curva Nord,  termasuk dengan masyarakat desa sekitar lokasi stadion Bojonegoro.”  Kami tidak ingin ada halangan dan insiden apa pun saat pertandingan digelar nanti,”  ucap kafrawi kepada detakpos, Jumat, 5 Mei 2017.        

Manajer Persibo Bojonegoro, Abdulloh Umat juga mengaku telah menyiapkan mulai dari skuad pemain hingga teknis di lapangan terutama perizinan penggunaan stadion letjen H. Sudirman.” Hingga hari ini semua masih disiapkan agar tidak ada hal-hal yang kurang dalam pelaksanaan pertandingan Persibo Vs Bumi Wali Tuban,” ungkap Umar.

Pihak manejemen, sebetulnya juga sudah mempersiapkan laga ujicoba dengan Mitra Surabaya tetapi karena jadwal pertandingan klub tersebut sudah mulai bergulir maka manejemen memilih ujicoba dengan klub lokal yang berada di Bojonegoro.

Menurut Abdulloh Umar,  dalam waktu dekat ini manejemen Persibo juga akan meresmikan kostum dan pemain Persibo yang akan berlaga di liga 3.” Rencana akan kami gelar pada hari minggu besok tetapi masih dirumuskan kegiatan tersebut,” tegas Umar.      

 Harapan manejemen pada seluruh masyarakat Bojonegoro,  dimohon semua pihak khususnya warga masyarakat untuk mendukung agar Persibo jaya kembali dan bisa menjadi klub sepakbola kebanggaan daerah ini. (Deddy/detakpos).

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *